Minggu Depan Pihak Koperasi Mutiara Selatan Dan Nelayan Penerima Bantuan Akan Diperiksa Di Kejari

oleh -255 views

Tribun Sumatera.com – Bengkulu Selatan ” Laporan dugaan penyimpangan dan pungli di koperasi nelayan mutiara Selatan terus bergulir , hari ini pihak Intel Kejari mendatangi ketua , sekretaris dan pengelola koperasi tersebut untuk di minta klarifikasi guna pulbaket laporan Sekber Media online (23 September 2022).

Seperti kita ketahui bahwa koperasi nelayan mutiara Selatan dilaporkan oleh tim Sekber Media online beberapa hari lalu terkait dugaan penyimpangan bantuan selama koperasi itu berdiri serta dugaan pungli bantuan jaring milenium baru-baru ini ,

Saat dikonfirmasi kasi Intel Kejari Nanda Hardika mengatakan ” betul hari ini tim kami kelapangan untuk klarifikasi terkait laporan dari sekber media Minggu ini ” ujar Nanda

” Yang jelas kita akan terus lakukan pendalaman dan hari Rabu nanti kita akan lakukan pemanggilan pihak -pihak koperasi dan nelayan yang mendapat bantuan serta menyerahkan sejumlah uang ” tutup Nanda

Di tempat terpisah tim Sekber Media online Julian Ao merespon dengan baik pihak Kejari yang dengan cepat menanggapi laporan kita ” kita apresiasi kerja pihak Kejari ” ujar Julian Ao

Upaya konfirmasi dengan pihak terkait terus di lakukan.BPA

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.