Poto Dokumentasi
Bengkulu Selatan – Tribun Sumatera.com– Posyandu remaja Desa Lubuk Sirih ilir kembali menggelar kegiatan rutinnya, Kegiatan tersebut diikuti oleh remaja putri dan putra dari Desa lubuk sirih Ilir.
Kegiatan posyandu remaja ini bertempat di Kantor Desa Lubuk sirih ilir, Kecamatan Manna, Kabupaten Bengkulu Selatan. Dalam kegiatan tersebut, para remaja menjalani berbagai pemeriksaan kesehatan, seperti pengukuran berat badan, tinggi badan, lingkar lengan atas, dan tekanan darah. Selain itu, para remaja juga mendapatkan penyuluhan kesehatan, seperti kesehatan reproduksi remaja, kesehatan jiwa, dan pencegahan penyakit menular.
Dengan Kegiatan Posyandu Remaja ini Kades Lubuk Sirih Ilir, mengatakan bahwa dirinya merasa senang dengan adanya kegiatan posyandu remaja ini. Menurutnya, kegiatan tersebut sangat bermanfaat untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilannya tentang kesehatan.
“Saya merasa senang Dengan kegiatan posyandu remaja Desa Lubuk sirih ilir ini Remaja jadi tahu banyak hal tentang kesehatan,” kata kades.
Kades menambahkan, kegiatan posyandu remaja Berkerja Sama Dengan Puskesmas kayu kunyit akan terus dilaksanakan secara rutin Sebulan Sekali untuk meningkatkan kesehatan remaja. Ia berharap, kegiatan tersebut dapat bermanfaat bagi para remaja di Desa Lubuk Sirih ilir, ujar kades ( Bpa)