Resmi!!! Sekber Media Online Laporkan Desa Kota Bumi Terkait Dugaan Penyimpangan DD

oleh -393 views

Sekber Media Online Laporkan Desa Kota Bumi Terkait Penerimaan DD.

Tribun Sumatera.com – Bengkulu Selatan – Terkait atas dugaan penerapan Dana Desa, Desa Kota Bumi Kecamatan Pino Kabupaten Bengkulu Selatan terindikasi Mark-Up bidang ketahanan Pangan dan bidang Penangulangan bencana Covid-19 serta pembangunan gedung serba guna menggunakan material bekas dan menggunakan material setempat sehingga pembangunan terkesan dipaksakan.

Saat dikonfirmasi Inspektur Inspektorat Hamdan Sarbaini S.Sos mengatakan” akan kami proses, namaun akan kami rapatkan dengan tim langka – langka apa yang akan kami lakukan” Jelas Inspektor.

Ketua Tim Sekber Media Online Julian Ao mengatakan” ya hari ini kita masukan laporan Desa Kota Bumi ke Inspektorat terkait penerapan dana 20 % Bidang Ketahan pangan dan Dana 8% Bidang Penanggulangan bencana Covid-19 serta dana 32% yang terkesan dipaksakan di realisasikan untuk pembuatan gedung serba guna” Tegas Julian Ao

Dengan adanya laporan ini kita mintak kepada pihak Inspektorat untuk mengaudit kegiatan- kegiatan Desa kota bumi yang kita laporkan.

” Dalam laporan ini kita mintak Inspektorat mengaudit beberapa Item kegiatan desa Kota Bumi dimana dalam pelaksanaan kegiatan tersebut sangat pantastis seperti pembelian bibit ikan lele yang satu ekornya seharga Rp 600 sedangkan dari hasil investigasi perbandingan harga ikan lele Rp 350 jadi kita mintak kepada instansi Inspektorat agar dapat mengaudit desa Kota Bumi Secepatnya” Tegas Julian Ao

Upaya konfirmasi dengan pihak terkait terus di lakukan.BPA

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.