Poto Dokumentasi Turnamen Jeme kite Cup
Tribun Sumatera.com – Bengkulu Selatan – Dalam meningkatkan keakraban antar pemuda di Kecamatan Kedurang, para pemuda Kecamatan Kedurang Kabupaten Bengkulu Selatan mengadakan kegiatan turnamen bola volly “Jeme Kite Cup” yang di ikuti Desa di 5 Kecamatan.
Hari ini Rabu, 29/11/2023 sudah memasuki fase akhir dimana pada partai final putra mempertemukan tim tuan rumah Desa Keban Agung II berhadapan dengan tim kuat Desa Lubuk Ladung. Sedangkan untuk perebutan juara ke 3 antara Desa Darat Sawah Ulu berhadapan dengan Desa Suka Jaya. Untuk partai final putri Desa Betungan melawan Desa Muara Tiga Ulu, sedangkan untuk perebutan juara ke 3 Desa Tanjung Negara melawan Desa Durian Sebatang.
Kegiatan turnamen ini ditutup langsung oleh Siptin Gunawan, S.Sos Anggota DPRD Kabupaten Bengkulu Selatan yang didampingi pembina bola volly Kecamatan Kedurang Yulius Hilmawan.
Dalam sambutannya, Siptin Gunawan,.S.Sos menyampaikan “saya sangat bangga sekali kepada para pemuda Kedurang yang selalu kompak melakukan kegiatan positif demi menjaga tali silaturahmi dalam bentuk kegiatan turnamen bola volly “Jeme Kite Cup” ini, harapan saya semoga para pemuda Kecamatan Kedurang selalu kompak seperti ini. Untuk para pemenang, saya ucapkan selamat dan teruslah berkarya. Kemudian untuk para pemuda yang belum menang, jangan berkecil hati teruslah berusaha dan berkarya. Tahun depan 2024 akan kita adakan lagi turnamen bola volly, untuk itu saya harap para pemuda teruslah berusaha”,paparnya.
Disisi lain, Pembina bola volly Kecamatan Kedurang Yulius Hilmawan menyampaikan” terima kasih kepada Bapak Siptin Gunawan, S.Sos Anggota DPRD Kabupaten Bengkulu Selatan yang telah mendukung dan mensupport para pemuda yang ada di Kecamatan Kedurang ini, dan terima kasih banyak juga akan mengadakan kegiatan turnamen ini setiap Tahun. Harapan saya kepada para pemuda semoga para pemuda Kecamatan Kedurang ini selalu bersinergi dan berkarya dalam meningkatkan prestasi terutama dibidang olahraga, untuk para pemenang selamat dan jangan merasa bangga tetaplah selalu rendah hati tetapi bermanfaat untuk semua”,tutupnya.
Berikuthasil lengkap juara turnamen bola volly “JEME KITE CUP”.
Putri
1. Desa Muara tiga Kedurang
2. Desa Betungan Kedurang ilir
3. Desa Tanjung negara Kedurang
4. Durian sebatang Kedurang
Putra
1. Desa lubuk ladung Kedurang ilir
2. Desa Keban agung 2 Kedurang
3. Desa Darat Sawah ulu Seginim
4. Desa Suka jaya Kedurang . (Dzt)